Supian Ingin Dirikan Rumah Sakit Baamang

    Supian Ingin Dirikan Rumah Sakit Baamang

    SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur, H Supian Hadi berencana membangun rumah sakit baru di Kecamatan Baamang. Wacana ini mengantisipasi tingginya pertumbuhan penduduk sehingga penumpukan pasien di RSUD Murjani Sampit harus dihindari.

    Rumah sakit baru ini nantinya juga bertujuan agar masyarakat Kotim, khususnya Kecamatan Baamang bisa lebih terlayani dengan baik, sesuai dengan program pemerintah. “Berbagai program pembangunan terus kita susun dan kita jalankan. Target kita nantinya, Kecamatan Baamang akan dibangun Rumah Sakit baru,” tandas Supian akhir pekan tadi.

    Dirinya juga mengatakan bahwa pembangunan rumah sakit baru rencananya tidak hanya di Baamang, tetapi juga di Kecamatan Mentaya Hilir Selatan dan Kecamatan Parenggean.

    “Pembangunan rumah sakit ini nantinya, tentu untuk memudahkan pelayanan kesehatan bagi warga pemegang kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) atau kartu sehat, Prosehati,” pungkasnya.

    Saat ini Kabupaten Kotawaringin Timur memiliki RSUD dr Murjani Sampit. Rumah Sakit ini adalah rumah sakit tipe B milik pemerintah daerah. Rumah Sakit juga ini mampu memberikan pelayanan kedokteran spesialis dan subspesialis terbatas. Kemudian, Rumah sakit ini juga menampung pelayanan rujukan dari rumah sakit kabupaten. (raf/020215/beritasampit.com)