SAMPIT – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) telah memberangkatkan 13 buah truk yang membawa logistik untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) baik pemilihan bupati dan wakil bupati Kotim (Pilbup), maupun pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalteng (Pilgub). Ke-13 truk tersebut diberangkatkan dari depan Gedung Tenis Indoor Stadion 29 November Sampit, Minggu (6/12) pagi.
Ketua KPU Kotim, Sahlin mengungkapkan, pihaknya memprioritaskan distribusi logistik Pilkada tersebut ke kecamatan terjauh di Kotim. Yaitu ada tujuh kecamatan. Antara lain Antang Kalang, Telaga Antang, Bukit Santuai, Mentaya Hulu, Tualan Hulu, Parenggean dan Cempaga hulu. “Setiap kecamatan ada dua truk, kecuali Bukit Santuai yang hanya satu truk,” terangnya kepada wartawan, Minggu pagi.
Untuk logistik Pilgub yang masih menunggu keputusan PT TUN terkait jumlah peserta Pilkada Kalteng, Sahlin mengatakan, sesuai dengan SOP (Standart Operation Prosedure)-nya bahwa logistik Pilgub hanya sampai di PPK dan PPS, sambil menunggu keputusan PT TUN tanggal 7 Desember malam. “Misalnya tidak diteruskan untuk dua pasangan, logistik akan ditarik kembali. Penarikan kembali bersamaan dengan barang yang lain,” terangnya.
Saat ini terangnya, surat suara sudah hampir semua siap. Hanya Kecamatan MB Ketapang yang masih belum selesai. “Paling lambat tanggal 8 Desember. Persiapan KPU sudah sampai 95 persen,” terangnya. (saf/061215)