SAMPIT – Sebanyak 987 pejabat eselon II, III, dan IV, di Kabupaten Kotawaringin Timur akan segera dilantik. Mereka yang dilantik, sesuai dengan struktur tata organisasi baru, mengacu PP No 18 tahun 2016, tentang kelengkapan perangkat daerah.
“Pelantikan ini terdiri dari pejabat eselon II, III dan IV, termasuk kepala sekolah. Nanti akan kita lihat secera rinci berapa SKPD termasuk bidang-bidangnya,” ujar Alang (28/12/2016). Ditambahkan, bahwa akan ada penambahan SKPD nantinya saat pelantikan sekaligus pengukuhan.
Disamping itu, juga ada SKPD yang kewenangannya dialihkan serta dipisahkan, termasuk pengelolaan SMA sederajat. Sementara undangan bagi para pejabat ini sudah disebarkan, sesuai agenda pelantikan ini dilaksanakan pada Kamis (29/12/2016) pagi.
Para ASN yang akan dilantik nantinya, diharapkan bisa melaksanakan tugas dengan baik. Sebab pelantikan besar-besaran tersebut, merupakan konsikuensi PP No 18 tahun 2016. (raf/beritasampit.com)