KASONGAN – Penyerahan Bantuan dana dan sembako untuk Mesal (Pokeng) oleh Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Katingan (IPM-K) bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Katingan hari ini(27/1) diserahkan langsung.
Penyerahan hasil penggalangan dana yang diwakili oleh Ketua IPM-K Setiawan, sebanyak Rp. 2.300.000,- (Dua Juta Tiga Ratus Ribu Rupiah) dan sejumlah sembako (Beras, Gula, Kopi dan peralatan dapur) hasil penggalangan dana.
Kedatangan Setiawan mewakili IPM-K dan HMI Katingan disambut baik oleh lelaki yang biasa di panggil Pokeng di kampungnya.
“Terimakasih banyak adek-adek Mahasiswa yang peduli dengan bapak, bapak tidak bisa memberi apa-apa selain do’a semoga amal kalian dibalas tuhan” ungkap Pokeng sambil terharu.
Ditempat yang sama Setiawan menyamapaikan rasa prihatin dan bangga kepada sosok Mesal yang menjadi inspiratif anak-anak muda.
“Jangan dilihat apa yang kami beri pak, jumlah yang kami beri mungkin tidak banyak semoga bisa meringankan beban hidup bapak dan kami merasa beruntung hidup seperti ini dan sadar akan kehidupan ketika melihat perjuangan bapak” ucap Setiawan.
Penggalangan dana yang direncanakan di Kasongan sempat terhenti dikarna ada pihak keluarga pak Pokeng merasa keberatan dengan aksi tersebut.
“Kemaren penggalangan dana terhenti karna ada salah seorang kelurga pak pokeng katanya keberatan” ungkap Andreas Ilham Mahabbi Sekretaris HMI Katingan.
Mesal adalah penyandang disbilitas tanpa lengan, bekerja sebagai pencari ikan dan istrinya bekerja sebagai tenaga upah pemanen padi demi menambah penghasilan untuk menghidupi keluarga beserta biaya kedua anaknya yang masih sekolah dasar.
Untuk diketahui aat ini, Pokeng sedang ingin menyelesaikan membangun rumah hasil bantuan stimulan bangunan rumah dari pemerintah, dia terkendala dana sehingga belum mampu merampungkan rumah mereka.
(Kwt/beritasampit.co.id)