Sabar Ya… Lagi Penggantian Kabel, Jadi Ada Pemadaman Bergilir.

    Sabar Ya… Lagi Penggantian Kabel, Jadi Ada Pemadaman Bergilir.

    PANGKALAN BUN – Aliran Listrik PLN kembali ada pemadaman bergilir, hal ini di sebabkan ada penggantian kabel Sambungan Udara Tegangan Menengah (SUTM) yang tanpa pembungkus atau isolator dengan kabel berisolator.

    Menurut Manager PLN Rayon Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Purwano, pihaknya menyampaikan mohon maaf kepada masyarakat di Kobar, karena selama ada pergantian kabel, akan mengganggu aktivitas publik karena ada pemadaman secara bergilir.

    ”Kalau ada pemadaman listrik secara bergilir, karena ada penggantian kabel sepanjang 9,5 Km di sistem Sei rangit – Pangkalan Banteng atau di Desa Semanggang. Tujuan penggantian kabel, karena selama ini sering terjadi listrik tiba-tiba padam akibat tersangkut oleh benang layangan pada kabel tanpa pembungkus. Benang tersebut berpotensi menjadi pengantar arus listrik antara dua kabel,” ujar Purwanto.

    Untuk mengantisipasi terjadinya kerusakan yang tidak diinginkan, maka pihak PLN berupaya semaksimal mungkin melakukan perawatan kabel, sehingga sistem pelayanan publik bisa berjalan dengan baik ke depannya.

    “Bila ada benda yang tersangkut di kabel itu, seperti benang layangan kalau masih kering, memang tidak terjadi apa-apa. Tapi apa bila benang tersebut lembab atau basah akibat hujan atau embun, air yang membasahi benang itu bisa menjadi pengantar arus listrik dan terjadi arus hubungan singkat, akibatnya bisa konsleting dan aliran listrik bisa padam mendadak, sebagai upaya mencegahnya maka saat ini dikerjakan penggantian kabel,” tandas Purwanto.(man/beritasampit.co.id)