Paslon 1 dan 3 Dominasi Perolehan Suara Di Desa Kumpai Batu Atas

    ​PANGKALAN BUN – Tepat pukul 13.00 Wib masing-masing TPS di Desa Kumpai Batu Atas serentak lakukan perhitungan suara.

    Dari 3 TPS (TPS 01, 02, 03) Pasangan calon nomor 1, Bambang Purwanto – Said H. Syamsudin Noor dan paslon nomor 3, Hj Nurhidayah – Ahmadi Ardiansyah mendominasi perolehan suara, 289 suara untuk paslon 1 sedangkan paslon 3 unggul tipis dengan 292 perolehan surat suara, rabu (15/2/2017).

    Pada TPS 01 dari 309 DPT hanya 250 yang menggunakan hak suara, 74 suara untuk paslon 1, 6 suara untuk paslon 2. Kemudian 100 suara untuk paslon 3, 35 suara untuk paslon 4, dan suara untuk paslon 24 suara untuk paslon 5, sedangkan 11 suara tidak sah.

    Sementara di TPS 02 dari 339 DPT, 282 warga menggunakan hak pilihnya, dimana paslon nomor 1 unggul dengan 128 perolehan suara, 22 suara untuk paslon 2, 98 suara untuk paslon 3, 30 suara untuk paslon 4,  dan 2 suara untuk paslon 5 dan 2 surat suara tidak sah.

    “Dari 339 surat suara yang terdaftar, ada beberapa surat undangan kembali, karena meninggal dunia, kerja alasanya jauh tidak bisa turun. Ada yang kuliah di Jawa sehingga tidak bisa memilih. Yang menggunakan hak suara, mencoblos ada 282. Sebanyaj 280 suara yang sah, hanya 2 yanh tidak sah,” Ungkap Ketua KPPS Di TPS 02, Nur Hadi.

    Sedangkan di TPS 03, ada 228 menggunakan hak surat suara, 87 suara untuk paslon 1, 08 suara untuk paslon 2, 94 suara untuk paslon 3, 15 suara untuk paslon 4, 21 suara untuk paslon 5 dan 3 surat suara tidak sah.(dwh/beritasampit.co.id)

    Follow Berita Sampit di Google News