HMI Cabang Sampit minta Bupati Usut Tuntas Camat Poligami

    SAMPIT – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Sampit meminta agar Bupati Kotawaringin Timur mengusut tuntas oknum camat yang poligami di Kotim.

    Reaksi keras yang dilakukan HMI ini menyusul beredarnya informasi oknum camat du Kotim yang meliliki isteri tiga (madu tiga).

    Riki Adi Setiawan, Ketua Umum HMI Cabang Sampit akan mengajukan surat permintaan pengusutan kepada bupati terhadap masalah tersebut.

    “Memang sekarang belum ada bukti siapa nama oknum camat itu. Tapi jika itu benar, bupati harus perintahkan bawahannya untuk mengusut. Karena akan merusak nama baik Kotim. Apalagi sembunyi-sembunyi,” ujar Riki, saat ditemui di Sekretariat HMI Cabang Sampit, Kamis, (2/3/2017).

    Riki bersama pengurusnya akan membuat surat untuk dilayangkan ke bupati agar semua ini benar-benar diusut.

    “Kami akan buat surat untuk bupati agar mengusut semua ini dan jangan ada yang disembunyikan ke publik,” ungkapnya. (bnr/beritasampit.co.id)