PALANGKA RAYA-Memperbaiki dan memelihara sarana dan prasarana merupakan hal yang sangat penting bagi masyarakat dewasa ini. Jalan sebagai sarana transportasi untuk menunjang aktifitas sehari-hari mutlak dibutuhkan. Maka dari itu, kondisi dan kualitas sarana tersebut adalah prioritas utama.
Namun tidak demikian dengan kondisi ruas jalan Bukit Raya 14. Jalan yang masih terletak di sekitar komplek Kampus Univeristas Palangkaraya (UPR) itu sangat memprihatinkan. Padahal, banyak sekali warga yang kesehariannya menggunakan jalan tersebut sebagai sarana transportasi utama untuk melakukan aktiftas sehari-hari.
Rudi (40) seorang warga yang rumahnya terletak persis di daerah itu mengatakan bahwa sudah hampir setahun jalan ini luput dari perhatian pemerintah setempat. Mereka selaku warga di Jl Bukit Raya 14 itu merasa kesulitan setiap kali melewati jalan itu.
Kepada beritasampit.co.id Rudi juga menambahkan “Pernah sebulan yang lalu, ada di perbaiki. Tetapi itupun hanya menumpuk pasir di sekitaran jalan yang berlobang itu saja.” Terangnya Jumat 24/3/2017
Jika anda warga kota Palangkaraya pernah melewati jalan ini, terlihat sekali bagaimana kondisi jalannya yang rusak parah, hanya ditutupi pasir tanpa ada aspal. Lalu kemanakah Dinas terkait selama ini?
(Dvd/beritasampit.co.id)