Head to Head Timnas Indonesia Vs Filipina: Garuda Tak Terbendung

    JAKARTA – Timnas Indonesia akan menjamu Filipina pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (25/11/2018). Statistik mencatat, Tim Merah Putih jauh mengungguli The Azkals.

    Laga nanti memang tidak membawa pengaruh apa-apa buat Timnas Indonesia. Pasukan Bima Sakti itu sudah dipastikan tersingkir karena hanya meraih tiga poin dalam tiga laga penyisihan Grup B.

    Namun, tim Garuda bertekad menutup Piala AFF 2018 ini dengan kemenangan. Apalagi laga nanti akan disaksikan puluhan ribu suporter setia Timnas Indonesia.

    “Pertandingan melawan Filipina sangat penting buat kami. Meskipun tidak lolos, semua pemain bertekad meraih kemenangan,” kata Bima Sakti dalam konferensi pers jelang laga.

    Kepercayaan diri tinggi yang dimiliki Timnas Indonesia bukan tanpa alasan. Tim Garuda memiliki catatan pertandingan yang bagus melawan Filipina di Piala AFF.

    Pertandingan nanti menjadi pertemuan kedelapan sepanjang sejarah Piala AFF. Timnas Indonesia berhasil memenangi enam pertandingan, sedangkan Filipina baru sekali menang.

    Berikut ini catatan pertemuan antara Timnas Indonesiamelawan Filipina di Piala AFF:

    Head to head

    22/11/2016 – Timnas Indonesia 2-2 Filipina (Piala AFF)

    25/11/2014 – Filipina 4-0 Timnas Indonesia (Piala AFF)

    19/12/2010 – Timnas Indonesia 1-0 Filipina (Piala AFF)

    16/12/2010 – Filipina 0-1 Timnas Indonesia (Piala AFF)

    23/12/2002 – Timnas Indonesia 13-1 Filipina (Piala AFF)

    6/11/2000 – Timnas Indonesia 3-0 Filipina (Piala AFF)

    27/11/1998 – Timnas Indonesia 3-0 Filipina (Piala AFF)

    (bola.com/beritasampit.co.id)