Rumah Warga Rantau Keminting Dirobohkan TNI, Kok Bisa!!

BONGKAR :IST/BERITASAMPIT - Satgas TMMD Kodim 1002/HST saat melakukan pembongkaran rumah Rusdi.

BARABAI – Sebagai bagian dari rangkaian pelaksanaan TMMD, rumah salah satu warga di Desa Rantau Keminting, Kecamatan Labuan Amas Utara, Kabupaten Hulu Sungai Tengah dirobohkan oleh anggota TNI.

Rusdi warga yang dirobohkan rumahnya merasa gembira atas apa yang dilakukan oleh anggota TNI tersebut . Pasalnya rumahnya yang hanya beratapkan anyaman daun kelapa berdinding kayu itu akan diperbaharui oleh TNI. Dimana rumahnya menjadi sekian rumah yang menjadi sasaran program TMMD Ke-112 Kodim 1002/HST.

BACA JUGA:  BPJS Ketenagakerjaan Sampit Kembali Sosialisasikan Manfaat bagi Koperasi di Seruyan

“Saya  tidak menyangka, rumah kami akan direnovasi  oleh TNI dari Kodim 1002/HST lewat kegiatan TMMD ini,” katanya  terharu, Rabu 15 September 2021.

“Rumah kami awalnya banyak kayu dinding dan atap yang sudah rapuh, jadi kalau hujan atau angin, pasti bocor,” tandasnya.

Terpisah Plh Pasiter Kodim 1002/HST, Kapten Inf Moh Alip Suroso menerangkan bahwa untuk hari pertama pembukaan TMMD, Satgas TMMD mulai  merobohkan beberapa Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), termasuk Pak Rusdi.

BACA JUGA:  Banom NU Kotim Gelar Istighotsah dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru Islam 1446 H

“Walaupun sempat diguyur hujan, kami tetap akan melaksanakan tugas ini. Karena  ini merupakan operasi Bhakti TNI, selain itu ini semua dilakukan agar perenovasian RTLH dapat selesai sesuai tepat dengan waktu yang telah ditentukan,” jelasnya.

(sin/beritasampit.co.id)