
SUKAMARA – Desa Sungai Damar, Kecamatan Pantai Lunci menjadi juara dua dalam lomba desa tingkat nasional regional 3 wilayah Kalimantan dan Sulawesi. Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Sukamara Ahmadi usai menyerahkan piagam pemenang lomba kepada Kepala Deaa Sungai Damar.
Desa Sungai Damar menjadi pemenang lomba desa tingkat nasional merupakan prestasi yang harus bisa diikuti oleh desa-desa lain di Kabupaten Sukamara.
“Desa Sungai Damar memenangkan dalam lomba desa untuk produk unggulan udang vaname,” kata Ahmad, Selasa 17 Januari 2023.
Menurut Ahmadi dengan membawa tema pemberdayaan masyarakat dalam budidaya udang vaname merupakan sesuatu yang sangat bagus, karena saat ini udang vaname telah menjadi ikon bagi bagi Bumi Gawi Barinjam.
“Sangat bagus sekali untuk pemberdayaan masyarakat dimana desa ngambil potensi yang ada untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat dan juga perekonomian desa,” jelas Ahmadi.
Ahmadi berharap desa lain di Kabupaten Sukamara dapat meniru usaha yang dilakukan Desa Sungai Damar untuk bisa berkembang dengan membuka Badan Usaha Milik Desa atau BUMDES dengan usaha andalan budidaya udang vaname. (enn)