Warga Perbaiki Rumah dari Bantuan Pemkab Kotim, Hasilnya Asri dan Estetik

IST/BERITA SAMPIT - Bupati Kotim saat kunjungan ke rumah warga penerima bantuan perbaikan rumah

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor melakukan silaturahmi ke warga yang menerima bantuan perbaikan rumah di Jalan Sarigading Kelurahan Baamang Tengah, Kecamatan Baamang, Jumat 15 September 2023.

“Walau nilai tak seberapa namun setelah dilihat hasilnya, rumahnya Pak Johan bagus, asri sekali, sejuk ada tanaman dan estetik,” ungkap Halikin.

Halikin menyebutkan bantuan dari pemerintah berupa bahan bangunan melalu suplier senilai 17,5 juta rupiah dan bantuan untuk upah pekerja 2,5 juta rupiah sehingga totalnya Rp20 juta rupiah,

BACA JUGA:  Asisten I Setda Kotim Berharap Sosialisasi Tahapan Pilgub Kalteng Tingkatkan Partisipasi Pemilih

Hal itu memang tidak seberapa, harapannya untuk membantu namun itu bisa memotivasi warga bagaimana bantuan itu bisa maksimal hasilnya.

Tujuan dari bantuan perbaikan rumah tersebut untuk meringankan warga yang memiliki rumah tidak layak huni menjadi layak huni.

Karena rumah itu perlunya atap, lantai dan dinding minimal jangan sampai kepanasan saat panas dan tidak basah saat hujan.

BACA JUGA:  Video Tak Senonoh Pelajar Kenakan Seragam Sekolah di Sampit Viral

“Alhamdulillah masyarakat antusias dengan program ini, walau tidak seberapa bisa memotivasi warga dengan swadaya untuk memperbaiki rumahnya dan program akan terus dilanjutkan kedepannya,” pungkasnya. (Nardi)