Anggota DPRD Gumas Minta OPD Percepat Proses Lelang Proyek Tahun Anggaran 2024

MUHAMMAD SALEH/BERITA SAMPIT - Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas Untung Jaya Bangas.

KUALA KURUN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah  (DPRD) Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah, Untung Jaya Bangas meminta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat proses pelelangan pada pelaksanaan program kegiatan tahun anggaran 2024. Pelelangan proyek dilakukan secepatnya untuk menghindari penumpukan pekerjaan pada akhir tahun.

Menurutnya, lelang proyek yang cepat juga berhubungan dengan upaya penyerapan anggaran secara maksimal. Ia ingin serapan anggaran OPD pada tahun anggaran 2024 dapat terlaksana secara optimal tanpa adanya keterlambatan dalam proses pelaksanaan program kegiatan.

BACA JUGA:  Lima Fraksi DPRD Gunung Mas Sepakati Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

“Dengan adanya pelelangan proyek yang cepat, kontraktor dapat melaksanakan pekerjaan dengan tetap memperhatikan kualitas dan ketepatan waktu penyelesaian pekerjaan,”ungkap Untung Jaya Bangas, Selasa, 4 Juni 2024.

Lebih lanjut dikatakannya, percepatan lelang proyek sangat penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap kinerja OPD Kabupaten Gunung Mas dalam pelaksanaan program kegiatan tahun anggaran 2024.

“Serapan anggaran yang maksimal merupakan suatu keharusan mengingat realisasi anggaran yang lamban akan berdampak pada dukungan anggaran dari pemerintah pusat,”bebernya.

BACA JUGA:  DPRD Gelar Paripurna Bahas Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Gunung Mas 2023

Politisi dari Partai Demokrat ini mengharapakan OPD dan kontraktor harus memastikan agar pekerjaan dapat terselesaikan tepat waktu dan sesuai dengan standar kualitas yang telah ditetapkan.

“Jangan sampai nantinya sisa lebih perhitungan anggaran kita lebih besar. Kalau itu terjadi maka itu menunjukkan ketidakmampuan OPD dalam mengelola anggaran,” ujarnya.

“Saya berharap, proses pelaksanaan program kegiatan tahun anggaran 2024 di Kabupaten Gunung Mas dapat berjalan dengan baik dan terlaksana secara optimal,”tutup Untung Jaya Bangas.

(ale)