Kadishub Kotim Akan Purnatugas, Suparmadi: Tetap Aktif Berkarya dan Memberikan Masukan untuk Kemajuan Daerah

NARDI/ BERITA SAMPIT - Kadishub Kotim Suparmadi.

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melaksanakan kegiatan ramah tamah pelepasan PNS menjelang pensiun, Rabu 19 Juni 2024.

Salah satu pejabat yang pensiun yaitu Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kotim Suparmadi terlihat bersalaman dengan rekan-rekan kerjanya yang memberikan selamat dan saling mendoakan kesuksesan satu sama lain.

Suparmadi menyampaikan memasuki usia pensiun tetap ada tugas yang berlanjut yaitu di keluarga, dimana saat bekerja dibatasi dengan kesibukan, maka saat pensiun akan banyak menghabiskan waktu bersama mereka nantinya.

BACA JUGA:  SDN 3 Mentawa Baru Hulu Bentuk Panitia untuk Persiapan PPDB

“Kembali bersama keluarga, ke masyarakat tentunya, namun kita tetap aktif untuk berkarya, memberikan masukan untuk kemajuan daerah Kotim,” ungkapnya.

Sempat dikabarkan akan melanjutkan karier di dunia politik, ia mengaku masih mempertimbangkan hal tersebut.

“Sementara ini masih kita pertimbangkan,” ungkapnya.

Suparmadi yang sudah berkarier sebagai ASN 36 tahun ini bersyukur bisa turut membantu membangun daerah Kotim.

“Saya bersyukur bisa mengabdi untuk negara, membangun Kabupaten Kotim, dan harus tetap bisa berkarya walau sudah purna tugas demi kemajuan daerah,” pungkasnya.

BACA JUGA:  Dana Hibah KONI Selama Tiga Tahun Rp30 Miliar Lebih, Ini yang Tengah Dibidik Kejati Kalteng

Suparmadi pernah menduduki sejumlah jabatan penting seperti beberapa kali sebagai kepala bidang di Bappeda Kabupaten Kotim

Menjabat sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah, Assisten III Setda Kotim, Kepala Disdik Kotim, Kepala Dinas Perpustakaan Daerah, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, serta pernah sebagai Penjabat Sekda Kotim.

(nardi)