Pemkab Gumas Siapkan Enam Prioritas Pembangunan

IST/BERITA SAMPIT - Wakil Bupati Gunung Mas, Efrensia L.P Umbing

KUALA KURUN  Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah (Kalteng) lebih fokus pada enam prioritas pembangunan dalam mewujudkan pertumbuhan  ekonomi serta pemerataan pembangunan dan pelayanan publik.

Wakil Bupati Gunung Mas, Efrensia L.P Umbing menyebutkan bahwa, yang menjadi prioritas nasional maupun daerah tahun anggaran 2022, akan berlanjut juga pada tahun 2023 hingga 2024 adalah Ketahanan ekonomi dan ketahanan pangan.

“Kabupaten Gunung Mas sudah bersinergi secara berjenjang mulai dari provinsi hingga  pusat dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi, meningkatkan enam pemerataan pembangunan, hingga meningkatkan pelayanan publik bagi kesejahteraan masyarakat,” ungkap Efrensia L.P Umbing, Kamis 29 Desember 2022.

BACA JUGA:   Bansos Polres Gunung Mas, Wujud Kepedulian dan Kemitraan dengan Masyarakat

Lebih lanjut dikatakatakannya, untuk perencanaan tahun anggaran 2024 lebih tepat. Di mana penyusunan Rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) Kabupaten  Gunung  Mas  tahun  2024  sudah  di mulai  pada minggu  pertama  bulan  Desember  tahun  2022  sesuai  amanat Permendagri Nomor 86 Tahun 2017.

Selanjutnya RKPD tahun 2024 akan membawa prioritas pembangunan yang sudah dirumuskan pada Perubahan Rencana kerja pembangunan daerah Kabupaten Gunung Mas tahun 2019-2024 sebagai tahun kelima pelaksanaan.

“Prioritas kita kedepan adalah, pertumbuhan ekonomi rakyat, pemerataan  pembangunan  infrastruktur  pelayanan  dasar  di wilayah Gunung Mas, peningkatan pelayanan publik bagi masyarakat, peningkatan  dukungan  terwujudnya  program  food  estate  di Gumas dengan mengedepankan produk unggulan daerah, peningkatan kemudahan perizinan investasi dan pengembangan kerjasama investasi, dan percepatan  pembangunan  desa  sebagai  basis pemberdayaan masyarakat,” tuturnya.

BACA JUGA:   Strategi Ketahanan Pangan untuk Meningkatkan Produksi Pertanian di Gunung Mas

Lebih lanjut dikatakannya, dalam fokus pembangunan, Gunung Mas berkesesuaian dengan  Fokus Pembangunan Tematik Food Estate dan Tematik Pariwisata. Sehingga dalam  mewujudkan pertumbuhan ekonomi, pemerataan pembangunan dan pelayanan publik tersebut.

“Gunung Mas sudah memiliki beberapa proyek strategis yang berkesesuaian dengan Perpres 3 tahun 2016. Di mana proyek strategis itu akan disampaikan dalam forum diskusi yang akan dilaksanakan hari ini, dan pada saatnya nanti untuk kita sepakati sebagai proyek strategis kabupaten gunung mas tahun 2023,” tutup Efrensia L.P Umbing. (ale)