TAMIANG LAYANG – Harga Sembilan Bahan Pokok (Sembako) di pasar Tamiang terus mengalami fluktuasi. Beberapa pedagang mengatakan ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikkan, namun ada juga yang harganya turun atau lebih murah dari daerah lain.
Ihak, salah seorang pedagang sembako mengatakan, dirinya belum bisa memastikan apakah harga akan terus naik atau sebaliknya, terlebih jelang lebaran karena harga sewaktu-waktu bisa berubah dengan adanya kelangkaan atau bencana banjir.
“Saat ini untuk eras tergantung merek harganya berkisar Rp12-22 ribu perkilo, minyak goreng Rp16-22 ribu, Gula Rp14 ribu, bawang putih Rp35 ribu, bawang merah Rp35 ribu, daging sapi Rp120 ribu dan daging ayam Rp32-35 ribu,” bebernya, Sabtu 1 April 2023.
Sementara petani cabai di kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sabangau, Kota Palangka Raya, Supardi mengatakan bahwa harga cabai di Palangka Raya lebih mahal dari harga cabai di Tamiang Layang.
“Harga lombok hari ini di Palangka Raya Rp65 ribu perkoligram. Artinya lebih murah di Tamiang Layang Rp50 ribu atau ada selisih Rp15 ribu,” ujarnya saat dihubungi via telepon dari Bartim.
(Redha)