BUNTOK – Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Ita Minarni menyebutkan, dalam waktu dekat pihaknya akan segera menempati bangunan baru.
Hasil cek ke lapangan beberapa waktu lalu bersama seluruh Kepala Bidang (Kabid) dan staf Dinas PUPR Barsel bangunan yang telah selesai pembangunannya tersebut berada di lingkungan Dinas PUPR Barsel memang sudah layak untuk segera ditempati.
“Diperkirakan bulan depan sudah ada beberapa bidang yang akan menempati bangunan baru tersebut. Pastinya bangunan baru yang telah selesai pengerjaannya tersebut merupakan tambahan ruangan untuk pelayanan di Dinas PUPR Barsel,” kata Ita Minarni, Rabu, 3 Mei 2023.
Menurutnya, inisiatif dibangunnya gedung baru tersebut, karena untuk kapasitas ruangan masih kurang sehingga dibangunlah gedung baru.
“Adanya bangunan yang baru ini tentunya kita berharap bisa menampung beberapa bidang nantinya,” jelasnya.
Ditambahkannya, untuk fasilitas pendukung yang belum ada akan diupayakan pengadaannya pada anggaran perubahan nantinya.
“Yang jelas, diupayakan terlebih dulu untuk bidang mana yang memang layak untuk menempati bangunan baru terkait fasilitas bisa menyusul,” tukas Ita Minarni. (Ded)