SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur akan melaksanakan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XII, dibarengi dengan Hari Kesatuan Gerak PKK XI serta Hari Keluarga XXII di Desa Tumbang Ngahan, Kecamatan Antang Kalang pada 4 Mei mendatang.
Untuk memantapkan persiapan, panitia melakukan rapat koordinasi dengan semua SKPD di Aula Setda Kotim, Senin (20/4) kemarin. Seluruh instansi terkait melaporkan kesiapan masing-masing untuk membantu persiapan acara tersebut.
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kotim, Redy Setiawan selaku leading sektor mengatakan, Pemkab Kotim siap menyelenggarakan kegiatan kemasyarakatan tersebut. Tanggal 23 April ini, tim dari kabupaten akan melakukan gotong royong, serta meninjau lokasi kegiatan di Desa Tumbang Ngahan.
“Kegiatan tersebut merupakan kegiatan kemasyarakatan dimana di dalamnya akan dilaksanakan berbagai aktivitas dari SKPD untuk masyarakat,” terangnya.
Kegiatan tersebut akan diisi dengan berabagai kegiatan kemasyarakatan, ekonomi, sosial dan lingkungan hidup. Kegiatan akan dipimpin masing-masing bidang sesuai tugas pokok dan fungsi, sehingga pada penyelenggaraan kegiatan, dapat berlangsung dengan baik.
“Rapat koordinasi ini untuk mengsinkronisasikan program semua dinas kepada masyarakat. Selain itu untuk memantapkan kesiapan panitia dalam pelaksanaan nantinya,” ungkap Redy.
Untuk menyukseskan kegiatan tersebut, perlu kerjasama yang baik dari pemerintah, masyarakat, dan lembaga adat. Sehingga akan menumbuhkan kembali nilai gotong-royong di tengah masyarakat, juga dapat meningkatkan pelayanan pemerintah bagi masyarakat, pemberdayaan masyarakat, serta meningkatkan peran serta masyarakat demi terwujudnya masyarakat yang sejahtera adil dan makmur.
Kegiatan hingga acara puncak nanti, akan diisi dengan pameran PKK dari 17 kecamatan se Kotim, pemeriksaan kesehatan, KB, dan sunatan massal gratis, pelayanan KTP, KK, Akte Kelahiran, penyerahan bantuan untuk rumah ibadah, bantuan bibit serta hiburan rakyat. (raf/200415/beritasampit.com)