44 Desa belum Cairkan Anggaran

    44 Desa belum Cairkan Anggaran

    SAMPIT – Pencairan Alokasi Dana Desa di Kabupaten Kotawaringin Timur s ejak 1 April 2015 baru sekitar 50 persen. Dari 168 desa yang ada, masih ada 44 desa belum bisa mencairkan anggaran tersebut karena belum melengkapi administrasi.

    DPRD Kotim meminta kepada 44 desa yang belum menyelesaikan kelengkapan administrasi, agar segera menyelesaikannya, sehingga proses pembangunan yang telah diprogramkan bisa berjalan dengan lancar.

    “Kami dari Komisi I, meminta pada desa-desa yang belum memenuhi kelengkapan administrasinya, agar bisa secepatnya menyelesaikan di bulan mei ini,” ungkap anggota Komisi I DPRD Kotim, Sabana, Senin (4/5).

    Desa yang belum menyelesaikan administrasi pencairan anggaran disarankan tidak menunda waktu pengurusan administrasi. Mengingat, laporan pertanggungjawaban sudah dilaporkan pada Juli mendatang, dilanjutkan pencairan tahap kedua pada Agustus nanti.

    “Saya harap para kepala desa tidak lagi mengulur-ulur waktu untuk melengkapi adminstrasi mereka, sebab jika terlambat sanksinya cukup berat. Selain tidak bisa dicairkan tahun ini, tahun berikutnya desa itu akan menerima dana sesuai dengan potongan dana yang tidak diambil desa itu,” katanya.

    Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kotim Redy Setiawan, juga memastikan pada desa yang belum mencairkan ADD mereka akan selesai di bulan Mei ini. BPMPD dan pihak desa telah memastikan bisa memenuhi kekurangan adminstrasi yang dibutuhkan.

    “Kami sudah menekankan pada pihak desa yang belum melengkapi syarat administrasi mereka, kemingkinan di bulan mei ini desa-desa itu sudah bisa menyelesaikan kekurangan itu,” ujarnya. (bro/040515/beritasampit.com)